oleh

Burhanuddin Nas Berpulang, Ketua IWO Sulsel: Kami Kehilangan Sosok dan Panutan

MAKASSAR, KORANMAKASSAR.COM — Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un telah berpulang ke Rahmatullah Drs. Burhanuddin Nas. Daeng. Mangung, Ketua PD Ikatan Wartawan Online (IWO ) Kabupaten Gowa, almarhum menghembuskan napas terakhir, karena sakit stroke, di RS. Pelamonia Makassar, Senin sore, 15 April 2024.

Kabar duka diperoleh dari kerabat almarhum dan pengurus IWO Gowa, menurut Ketua PW IWO Sulsel, Zulkifli Thahir mengatakan semasa hidup almarhum adalah sosok dan panutan yang selalu membimbing menuntun dan mengarahkan teman-teman sejawat, untuk bagaimana berorganisasi yang baik dan ideal.

“Terutama dalam hal berhubungan dengan dunia jurnalistik, beliau adalah sosok pemberani, dan mudah bergaul, peramah, lugas dan innovatif, serta pantang menyerah kami sangat kehilangan”, tutur Zulkifli Thahir.

Banyak kenangan semasa kepemimpinan almarhum di PD IWO Gowa, baik suka maupun dukanya, kenang Ketua PW IWO Sullsel.

baca juga : Oknum Wartawan Catut Nama Organisasi Tanpa Izin Edarkan Proposal, Ketua IWO Sulsel: Dimaafkan dan Jangan Ulang Lagi

Ucapan doa duka pun mengalir dari berbagai kalangan, baik dari perorangan, pemerintah dan organisasi kewartawanan mengalir di tujukan kepada almarhum.

“Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah SWT dan kepada keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan”, pungkas Zulkifli Thahir.

Jenazah kini disemayamkan di rumah duka di Dusun Ta’buakkang, Desa Bontolangkasa Kecamatan Bontonompo kabupaten Gowa dan rencana akan dikebumikan, sebelum sholat Dzuhur besok Selasa 16 / 4 / 2024. (*)