GOWA, KORANMAKASSAR.COM — Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Kabupaten Gowa, Arifuddin Saeni meminta pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk bisa memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi.
Hal ini disampaikannya saat membuka sekaligus menjadi narasumber pada Digital Enterpreneur Academy dengan tema Memulai Berwirausaha Secara Digital yang dilaksanakan oleh Balai Besar Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (BBPSDMP Kominfo) Makassar, di Wisata Kebun Gowa, Kecamatan Bontomarannu, Jum’at (21/5).
“Sekarang generasi-generasi milenial sudah berlomba memasuki era yang baru yang disebut digitalisasi produk maupun penjualan. Orang-orang yang tidak masuk di dalam ini dipastikan akan tertinggal,” ujarnya.
Lanjut Arifuddin Saeni, apalagi di era saat ini banyak orang lebih memilih berbelanja secara online khusus dengan ekonomi menengah ke atas bahkan masyarakat dengan ekonomi menengah ke bawah juga sudah mulai menggunakan platform online.
“Manfaat digitalisasi UMKM adalah mudah mendatang pelanggan, menghemat biaya promosi, menjangkau pengguna smartphone, meningkatkan angka penjualan, melayani pelanggan dengan cepat dan memudahkan saat perlu bersaing dengan kompetitor,” jelasnya.