oleh

24 Juni 1949 : Tentara Belanda Mulai Ditarik Dari Yogyakarta

KORANMAKASSAR.COM — Seperti disebutkan dalam sejarah bahwa setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia tanggal 17 Agustus 1945 situasi di Jakarta Ibukota Negara RI tidak aman. Para pimpinan negara tidak bisa bekerja dengan baik karena adanya rongrongan tentara Sekutu (Inggris-Gurkha).

Karena itu Pemerintah Pusat memutuskan memindahkan Ibukota Negara RI dari Jakarta ke Yogyakarta mulai tanggal 4 Januari 1946.

Namun usaha Belanda untuk berkuasa kembali terus berlangsung. Perjanjian Linggarjati tidak membawa hasil, tentara Belanda kemudian melakukan Agresi Militer I (2 Juli 1947), dan dilanjutkan dengan Agresi Militer II (19 Desember 1948).

Tentara-Belanda-di-Yogyakarta-640×330

Kota Yogyakarta diduduki tentara Belanda dan mereka menawan Presiden Soekarno, Wakil Presiden Moh. Hatta, serta para Menteri yang kemudian mengasingkan mereka ke luar Pulau Jawa.

Sejak itu pula bangsa Indonesia berjuang terus. Tentara Republik melakukan gerilya di bawah pimpinan Jenderal Sudirman, dan juga para pemimpin negara melakukan diplomasi lewat berbagai perundingan. Kota Yogyakarta secara seporadis selalu mendapat serangan dari Tentara Republik.

Sebagai puncak Tentara Republik Indonesia melakukan Serangan Umum pada tanggal 1 Maret 1949 dan berhasil menduduki Kota Yogyakarta selama 6 jam.

Peristiwa ini membuka mata dunia bahwa Tentara Republik Indonesia masih ada dan masih sanggup berjuang untuk melawan tentara penjajah Belanda. Sehubungan dengan itu Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dalam sidangnya pada tanggal 23 Maret 1949 mengambil keputusan agar penjajah Belanda mengosongkan wilayah Republik Indonesia dimulai dari Kota Yogyakarta sebagai Ibukota Nerara RI.

baca juga : 23 Juni 1894 : Komite Olimpiade Internasional Didirikan di Sorbonne, Paris

Peristiwa tersebut kemudian dilanjutkan dengan berlangsungnya perundingan yang menghasilkan Persetujuan Roem-Royen yang salah satu isinya tentang dibebaskannya Yogyakarta dari pendudukan tentara Belanda.

Sehubungan dengan itu mulai tanggal 24 Juni 1949 tentara Belanda ditarik keluar dari Kota Yogyakarta. Penarikan tentara Belanda ke luar Kota Yogyakarta tersebut berakhir pada tanggal 29 Juni 1949, sehingga tanggal tersebut dinyatakan sebagai kembalinya Kota Yogyakarta sebagai Ibukota Negara RI.

Peristiwa tersebut kemudian disusul dengan kembalinya para pemimpin Republik Indonesia ke Yogyakarta pada tanggal 6 Juli 1949. (dari berbagai sumber)